Kalapas Permisan Hadiri Pembukaan Pelatihan Menembak Taruna Poltekip Tingkat IV Angkatan 55

    Kalapas Permisan Hadiri Pembukaan Pelatihan Menembak Taruna Poltekip Tingkat IV Angkatan 55
    Pelatihan menembak bagi Taruna Tingkat IV Angkatan 55 Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) secara resmi dibuka hari ini di Lapangan Tenis Nusakambangan, Minggu (22/09).

    NUSAKAMBANGAN - Pelatihan menembak bagi Taruna Tingkat IV Angkatan 55 Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) secara resmi dibuka hari ini di Lapangan Tenis Nusakambangan, Minggu (22/09).

    Acara pembukaan tersebut dihadiri oleh Kepala UPT Se-Nusakambangan Cilacap termasuk juga Kalapas Permisan, Ahmad Hardi dan mentor serta seluruh taruna peserta pelatihan.

    Pelatih menembak dari Sekolah Polisi Negara (SPN) Purwokerto juga dihadirkan dalam kegiatan ini. Pelatihan ini merupakan bagian dari program pendidikan yang dirancang untuk meningkatkan keterampilan teknis dan kesiapan fisik para taruna, khususnya dalam menghadapi situasi di lapangan yang membutuhkan ketangguhan dan ketepatan dalam bertindak. Pelatihan dijadwalkan berlangsung selama satu minggu dengan fokus pada teknik dasar menembak, keamanan penggunaan senjata, dan latihan praktik di lapangan terbuka.

    Dalam sambutannya, Kalapas Kelas I Batu, Mardi Santoso, menekankan bahwa keterampilan menembak merupakan aspek penting yang harus dikuasai oleh petugas pemasyarakatan. 

    "Melalui pelatihan ini, diharapkan para taruna mampu mempraktikkan keterampilan menembak dengan penuh kedisiplinan, tanggung jawab dan sikap yang profesional. Pelatihan ini juga bagian dari upaya kami untuk mempersiapkan taruna menjadi petugas pemasyarakatan yang andal dan siap menghadapi tantangan di lapangan, " ujar Mardi.

    Perlu diketahui, pelatihan yang dilaksanakan di Lapangan Tenis Nusakambangan ini sebagai kegiatan akhir dalam pelaksanaan magang Satriya Sancaya Karyadhika yang kurang lebih sudah berjalan hampir 4 bulan.

    Dengan semangat yang tinggi dan dukungan dari para instruktur profesional, diharapkan pelatihan menembak ini dapat meningkatkan keterampilan serta kesiapan para taruna dalam menghadapi tugas di masa depan sebagai petugas pemasyarakatan yang berkualitas.

    #kumhamPASTI

    #kemenkumham_ri

    #ditjenpas

    #kanwilkemenkumhamjateng

    #diarykemenkumham

    #lapaspermisan

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Bank BJB Sosialisasikan Produk Layanan kepada...

    Artikel Berikutnya

    Kalapas Permisan Ikuti Rakernis Humas Bersama Ditjenpas

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Koperasi Nasional, Dari Desa untuk Indonesia yang Lebih Berdikari
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik
    Jadikan 'Maung' Kendaraan Dinas Nasional, Presiden Prabowo Tunjukkan Konsistensi Cinta Produk Dalam Negeri
    Milenial Cyber Media Segera Luncurkan Platform Digital untuk Anak Muda
    Kasus Penggelapan Dana PWI, Mantan Sekjen Penuhi Panggilan Penyidik

    Tags